Cara Menurunkan Berat Badan 7 Kg dengan Berenang
Namun demikian, Anda perlu mengetahui beberapa hal agar cara yang Anda lakukan untuk menguruskan badan dengan berenang ini bisa aman dan mendapatkan hasil maksimal.
Kami akan sajikan cara dan perhitungan kalori serta berapa lama Anda harus berenang jika ingin menurunkan berat badan 10 hingga 30 kilogram dalam seminggu. Penasaran? Kami sajikan ulasan lengkapnya dalam artikel berikut;
Inilah cara menurunkan berat badan 7 kilogram dengan berenang.
Apakah Anda sudah pemanasan?
Apapun olahraga yang Anda lakukan, Anda tetap harus melakukan pemanasan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
Pemanasan ini bisa berupa senam-senam ringan dan gerakan-gerakan sederhana yang bisa memberikan efek pada otot-otot Anda. Tujuannya agar otot tidak kaget saat digunakan untuk gerak cepat dan membakar kalori nantinya.
Penting: hitung kalori versus berapa jam renang yang diperlukan
Perlu Anda ketahui jika 1 pon (0,453592 kg) tubuh Anda setara dengan 3500 kalori.
Dengan mengetahui angka ini, Anda akan dapat menghitung dengan jelas berapa kali dalam sehari atau berapa kali dalam seminggu Anda harus berenang untuk menurunkan berat badan sesuai dengan tujuan Anda.
Misalnya, Anda ingin menurunkan berat badan hingga 7,5 kilogram, maka berapakah intensitas renang yang harus Anda lakukan?
• Sebagai informasi, dengan berenang lambat selama satu jam, Anda telah menghilangkan kalori sebanyak 350 kalori.
• Sementara itu, untuk Anda yang berenang cepat dalam satu jam, maka kalori yang terbakar bisa mencapai 600 kalori.
Dari sini, bisa ditempuh jika anda ingin turun 7,5kg maka perhitungannya;
• 7,5 kilogram = 16,535 pon
• 16,535 pon x 3500 kalori = 57.872,5 kalori
Dengan berenang lambat selama satu jam per hari:
• 57.872,5 : 350 = 165,35 kali.
• Maksudnya untuk menurunkan 7,5kg dengan hanya berenang lambat :
o selama 1 jam sehari, maka anda membutuhkan 165-166 hari atau 5-6 bulan.
o selama 2 jam sehari, maka anda membutuhkan waktu 83 hari (166/2) atau 3 bulan.
o selama 3 jam sehari, maka anda membutuhkan waktu 55 hari (166/3) atau 2 bulan.
Dengan berenang cepat selama satu jam per hari:
• 57.872,5 : 600 = 96,45 kali.
• Maksudnya untuk menurunkan bb 7,5kg dengan hanya berenang cepat :
o selama 1 jam sehari, maka anda membutuhkan 96-97 hari atau 3 bulan.
o selama 2 jam sehari, maka anda membutuhkan waktu 48 hari (96/2) atau 1,5 bulan.
o selama 3 jam sehari, maka anda membutuhkan waktu 32 hari (96/3) atau 1 bulan.
Maka dari itu, cara menurunkan berat badan 7,5 kilogram dalam satu minggu dengan berenang bisa ditempuh dengan :
• Berenang lambat selama hampir 24 jam sehari selama 7 hari.
• Berenang cepat selama hampir 14 jam sehari selama 7 hari.
Pertanyaanya, Kok sepertinya gak masuk akal ya? Masak setengah sampai 1 hari penuh berenang saja?
Perlu diketahui bahwa perhitungan ini hanya menggunakan indikator renang saja. Sehingga target selama seminggu turun 7,5 kg dirasa tidak masuk akal.
Maka dari itu, sebaiknya anda juga menggabungkan metode lain seperti menjaga pola makan dan melakukan jenis olahraga lain. Hasilnya akan lebih efektif dan waktu yang dibutuhkan akan menjadi lebih cepat.
Perlukah mengerti gaya berenang?
Lalu, apakah perlu Anda mengetahui gaya berenang seperti gaya kupu-kupu, gaya punggung, dan lainnya? Tentu saja perlu, dengan gaya-gaya baru inilah nikmatnya berenang tidak akan membuat Anda bosan.
Dengan gaya berenang yang berbeda dan ritme yang berbeda pula Anda berkesempatan untuk menurunkan berat badan dengan cepat. Apalagi jika usaha Anda ini ditambah dengan jamu jus lidah buaya untuk menurunkan berat badan.
Rencana?
Rencana sangat Anda butuhkan untuk melakukannya secara rutin. Karena hasil yang Anda dapatkan tidak akan lepas dari konsistensi Anda dalam melakukan hal tersebut.
Itulah beberapa hal yang bisa Anda lakukan sebagai salah satu cara menurunkan berat badan 7,5 kilogram dengan berenang. Do It Yourself.
Semoga bermanfaat.
Post a Comment